Ilustrasi Kaldik |
SAMARINDA, HANYACORETANKAMI.blogspot.com - Disdikbud Kota Samarinda Provinsi Kalimantan Timur menetapkan kegiatan belajar mengajar untuk semua tingkatan di wilayahnya dalam kalender pendidikan tahun ajaran 2023/2024 dimulai 10 Juli 2023.
Hal tersebut tertuang di dalam Keputusan Kepala Dinas Pendidikan Kota Samarinda Provinsi Kalimantan Timur Nomor 400.31/3896/Disdikbud.Ia tentang Kalender Pendidikan Tahun Pelajaran 2023/2024.
Dalam surat keputusan tersebut, tanggal 10 hingga 12 Juli 2023 ditetapkan sebagai kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi Peserta Didik Baru (PDB) di tingkat PAUD/SD/MI/SDLB, SMP/MTs/SMPLB, dan SMA/MA/SMALB/SMK/MAK.
Dalam Keputusan Kepala Dinas Pendidikan Kota Samarinda Provinsi Kalimantan Timur Nomor 400.31/3896/Disdikbud.Ia Tahun 2023, pemerintah Kaltim/Kalimantan Timur menetapkan sebanyak 36 kegiatan yang diakhiri pada 7 Juli 2024, yaitu Libur Hari Tahun Baru Islam 1446 Hijriah.
Adapun daftar 36 kegiatan yang telah ditetapkan dari 10 Juli 2023 hingga 7 Juli 2024, seperti dikutip HanyaCoretanKami, adalah:
Juli 2023:
- 1 Juli sampai 11 Juli Libur Kenaikan Kelas
- 10 Juli Hari-hari pertama masuk sekolah dan Awal Semester
- 10 sampai 12 Juli Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah ( MPLS ) bagi Peserta Didik Baru (PDB)
- 31 Juli Tahun Baru Islam 1445 H
Agustus 2023:
- 17 Agustus HUT Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia
September 2023:
- 28 September Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW (12 Robiul Awal 1445 H)
November 2023:
- 25 November Hari Guru Nasional 2023
Desember 2023:
- 4 sampai 14 Desember Penilaian Akhir Semester (disesuaikan dengan program sekolah)
- 22 Desember Pembagian dan Penerimaan Buku Laporan Hasil Belajar (LHB)
- 23 Desember sampai 2 Januari 2024 Libur Semester Gasal
- 25 Desember Hari Raya Natal 2024
- 26 Desember Cuti Bersama Hari Raya Natal
Januari 2024:
- 1 Januari Libur Tahun Baru 2024 Masehi
- 2 Januari Hari-hari pertama masuk sekolah dan Awal Semester
Februari 2024:
- 8 Februari Libur Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW
- 10 Februari Libur Tahun Baru Imlek 2575
- 14 Februari Libur Pemilihan Umum (Pemilu 2024)
Maret 2024:
- 12 sampai 13 Maret Perkiraan Libur Awal Bulan Puasa Ramadhan 1445 H
- 18 Maret sampai 1 April Perkiraan Ujian Akhir Sekolah (UAS) SMP/SMPLB, SMA/SMALB, SMK, dan USBN SD
- 29 Maret Libur Wafat Isa Almasih
April 2024:
- 11 sampai 12 April 2024 Hari Raya Idul Fitri 1445 H
- 14 Maret 2024 Hari Raya Nyepi, Tahun Saka 1943
Mei 2024:
- 1 Mei 2024 Libur Hari Buruh Nasional tahun 2024
- 9 Mei Libur Hari Kenaikan Isa Al-Masih 2024
- 23 Mei Libur Hari Raya Waisak 2024
- 27 Mei sampai 6 Juni Penilaian Akhir Tahun (Ulangan Kenaikan Kelas)
Juni 2024:
- 1 Juni Hari Kelahiran Pancasila
- 14 Juni Pembagian dan Penerimaan Buku Laporan Hasil Belajar (LHB)
- 15 Juni sampai 12 Juli Libur Kenaikan Kelas
Juli 2024:
- 1 Juli sampai 11 Juli Perkiraan Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Ajaran 2024/2025
- 13 Juli Permulaan Tahun Pelajaran 2024/2025
- 15 sampai 17 Juli Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) dan proses administrasi kelas
- 7 Juli Libur Hari Tahun Baru Islam 1446 H/ 2024
Kaldik
Kaldik merupakan pengaturan waktu untuk kegiatan belajar mengajar (KBM) selama satu tahun pelajaran berjalan. Kaldik mencakup beberapa hal antara lain : Awal Tahun Ajaran Baru, Waktu Pembelajaran Efektif, Minggu Efektif, Serta Hari Libur.
Apa Kegunaan Kaldik? Sesuai penjelasan diawal, bahwa Kalender Pendidikan / Kaldik berfungsi untuk menunjang proses pembelajaran dalam jangka pendek, menengah ataupun jangka panjang. Sehingga tujuan dan target pembelajaran dapat tercapai dengan baik.
Secara umum, Kaldik berfungsi untuk mendorong efisiensi dan efektivitas proses pembelajaran di satuan pendidikan. Selain itu, Kaldik juga berfungsi sebagai acuan untuk menentukan hari efektif belajar dengan hari libur pendidikan.
Sedangkan fungsi Kaldik secara khusus adalah sebagai pedoman yang digunakan guru untuk menyusun Administrasi Pembelajaran diantaranya : Silabus, Program Semester (Promes), Program Tahunan (Prota), Rincian Minggu Efektif, dan Rencana Pelaksana Pembelajaran (RPP).
Penulis : Indah, HANYACORETANKAMI.blogspot.com
Sumber : Berbagai sumber
Tags kalender pendidikan Samarinda kalender akademik Samarinda kalender pendidikan tahun ajaran 2023/2024 jadwal masuk sekolah
Post a Comment for "Ini Kalender Pendidikan Tahun 2023/2024 di Samarinda, Dimulai 10 Juli 2023"