SEJARAH HARI KESEHATAN NASIONAL 12 NOVEMBER

https://hanyacoretankami.blogspot.com/
Hari Kesehatan Nasional, disingkat HKS merupakan salah satu hari bersejarah nasional yang diperingati setiap tanggal 12 November


Hanyacoretankami.blogspot.com - Hakteknas merupakan tonggak sejarah kebangkitan teknologi di Indonesia, yang diawali dengan upaya atasi masalah Kesehatan khususnya pemberantasan penyakit Malaria di Indonesia pada tanggal 12 November 1964 di Yogyakarta.


Pemberantasan penyakit Malaria yang dilakukan pada saat itu menjadi momentum untuk menyuarakan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) bagi semua elemen bangsa di seluruh Indonesia. ini juga menjadi momen meningkatkan kesadaran masyarakat terkait pentingnya menjaga kesehatan dan melakukan pola hidup sehat yang berkesinambungan.


Lima puluh tujuh tahun berlalu sejak upaya atasi masalah Kesehatan khususnya pemberantasan penyakit Malaria di Indonesia tersebut, semangat melakukan pola hidup sehat yang berkesinambungan dengan memberikan pemahaman kepada masyarakat sebagai tujuan utamanya. Untuk itu setiap tahun pada saat peringatan HKN, ditetapkan tema dan sub tema yang relevan dengan tuntutan masyarakat saat itu, terkait dengan permasalahan Kesehatan yang dihadapi Bangsa Indonesia.


Peringatan Hakteknas ke-57 ini mengangkat tema 'Sehat Negeriku Tumbuh Indonesiaku.' Mengutip buku HKN ke-57, dari tema tersebut ada 3 poin pesan pendukung yang disampaikan, yakni: 1. Bersama membangun Indonesia lebih sehat. 2. Terapkan protokol kesehatan untuk Indonesia sehat. 3. Vaksinasi COVID-19 dan lindungi diri, sehatkan negeri.


SEJARAH SINGKAT

Pada era sekitar tahun 50-an, penyakit Malaria mewabah di Indonesia. Bahkan wabah penyakit ini menjangkiti hampir semua masyarakat di seluruh negeri. Akibat dari penyakit ini, terdapat ratusan ribu orang yang tewas akibat wabah Malaria tersebut. Karena banyaknya korban yang jatuh, maka saat itu pemerintah Indonesia kemudian segera mengambil tindakan dengan melakukan beragam upaya untuk membasmi Malaria.


Langkah upaya pembasmian penyakit Malaria dimulai tepatnya pada tahun 1959 dengan dibentuknya Dinas Pembasmian Malaria oleh pemerintah. Selang empat tahun kemudian, pada tahun 1963, Dinas Pembasmian Malaria yang dibentuk kemudian beruba nama atau diganti menjadi Komando Operasi Pembasmian Malaria yang disingkat menjadi KOPEM. Upaya pembasmian ini dilakukan oleh pemerintah dengan dibantu organisasi kesehatan dunia WHO dan USAID. Dengan dilakukan upaya pemberantasan Malaria tersebut, pemerintah berharap Malaria bisa benar-benar diberantas.

Baca: SEJARAH HARI CINTA PUSPA DAN SATWA NASIONAL 5 NOVEMBER.

Langkah utama upaya pemberantasan penyakit Malaria sendiri dilakukan dengan menggunakan obat jenis DDT. Penyemprotan obat ini dilakukan secara massal ke rumah-rumah penduduk yang ada di pulau Jawa, Bali dan Lampung. Presiden Republik Indonesia, Ir Soekarno yang menjabat sebagai Presiden kala itu, melakukan penyemprotan pertama secara simbolis pada tanggal 12 November 1964, bertempat di desa Kalasan, Yogyakarta. Inilah yang menjadi alasan mengapa pada tanggal 12 November yang kemudian ditetapkan sebagai Hari Kesehatan Nasional (HKN) untuk diperingati setiap tahunnya. Demikian dari hanyacoretankami.blogspot.com semoga bermanfaat!!!

Post a Comment for "SEJARAH HARI KESEHATAN NASIONAL 12 NOVEMBER"